WELCOME TO MY BLOG

pandang dunia dengan pola pikirmu yang seutuhnya...

Tuesday, December 5, 2017

Fiat Voluntas Tua

Waktu berlalu dengan setiap kejadian yang menyertainya, waktu yang telah berlalu sudah menjadi kenangan yang terjadi sekarangpun akan segera menjadi cerita (story) dan tidak sedetikpun waktu  bisa kembali. Seperti saat ini tidak terasa sudah di penghujung tahun 2017 (horeee natal telah tiba ☺☺☺) yang artinya sudah dua tahun blog ini didiamkan, terabaikan  dan berlalu tanpa tulisan  . Apa daya kadang tidak semua noda bisa bersih dengan deterjen d*ya, jadi apalah..apalah.. pokoke aku padamu sajalah.

Ok, mulai!
Sesuai dengan judul "Fiat Voluntas Tua"  ini adalah perkataan Bunda Maria kepada malaikat Gabriel ketika dia diberi kabar akan mengandung  seorang anak dari Roh Kudus. Sebagai seorang perempuan yang memiliki cita-cita Mom trying to be (mom wannabe), sungguh bahagianya menerima tugas mulia menjadi seorang ibu mengandung, melahirkan dan membesarkan karunia besar dari Allah. Dibalik sukacita besar, Bunda Maria juga merasa kebingungan akan apa yang dikatakan oleh malaikat itu sebab dia belum bersuami tetapi oleh karena imannya kepada Allah maka dia berkata demikian "jadilah padaku menurut perkataanmu itu (fiat voluntas tua)". 

Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang kita lihat (Ibrani 11:1). 

Karena iman saya punya pengharapan kepada Tuhan bahwa saya akan merasakan sukacita seperti yang dirasakan bunda Maria untuk mengandung, melahirkan dan membesarkan buah cinta di keluarga kecilku.  Karena iman saya percaya bahwa mujizat itu ada dan nyata "when I believe the miracle is real".  
Dimasa advent ini, masa penantian, masa pengharapan aku percaya Tuhan memberikan sukacita besar kepadaku dan kluarga kecilku. Entah itu sulit dipahami, atau tak bisa dijelaskan dengan kata-kata tetapi mata iman mampu memandang apa yang tak bisa dilihat oleh indera, sebab mata iman mampu menembus batas dan lorong waktu. 
Dengan pertolonganMu Aku siap, kami siap Tuhan kami percaya kami Engkau percayakan dan kami pasti akan Kau bimbing untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang Engkau berikan kepada kami. Semua telah Engkau rancang indah pada waktunya.